Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kabar

DPD LDII Bojonegoro Selenggarakan Pelatihan Marketing Digital Sambut Era 4.0, Pembekalan dan Dibuka Resmi Oleh Anggota DPR RI Farida Hidayati.

DPD LDII Bojonegoro Selenggarakan Pelatihan Marketing Digital Sambut Era 4.0, Pembekalan dan Dibuka Resmi Oleh Anggota DPR RI Farida Hidayati.

Bojonegoro-DPD LDII Bojonegoro menyelenggarakan pembekalan dan pelatihan digital marketing dan tata busana, pelatihan diadakan di aula Pondok Pesantren Pelajar dan mahasiswa Birrul Walidain jalan Setyo Budi, Klangon Bojonegoro, Kamis, 04/03/21.

Kegiatan Pembekalan peserta dan pelatihan oleh DPD LDII  dihadiri oleh Anggota DPR RI komisi 11 Farida Hidayati, SH, M.Kn, Ketua DPD LDII Bojonegoro, Saptoto Priyo Raharjo, SE, segenap pengurus dan 50 peserta pelatihan.

Acara dibuka dengan laporan ketua panitia pelatihan, Ridwan ST, terkait hal ihwal pelatihan dan tujuan diselenggarakan pelatihan, dilanjutkan dengan sambutan ketua DPD LDII, dalam sambutannya Pimpinan tertinggi LDII Bojonegoro ini menyampaikan rasa terima kasih sebesar-besarnya kepada Farida Hidayati selaku anggota DPR RI komisi 11 yang dengan perannya semua kegiatan pelatihan bisa terwujud, terima kasih Bu Hajah Farida, atas bantuan dana hibahnya sebesar 70 juta kepada kami, dan dana telah kami manfaatkan dengan baik sesuai keperuntukannya. Semoga sinergitas yang baik ini terus berlanjut dan membuahkan hasil yang bermanfaat bagi umat, terang Saptoto.

Lebih lanjut Saptoto berpesan kepada peserta “di era 4.0 ini semua serba digital, Revolusi industri pada tahap keempat (era 4.0) ini adalah sebuah kondisi pada abad ke-21, ketika terjadi perubahan besar-besaran di berbagai bidang lewat perpaduan teknologi yang serba digital maka pelatihan ini menjadi sangat penting,  saya harap peserta benar-benar serius dan memanfaatkan pelatihan ini dengan bijak, dengarkan dan ikuti arahan dari para tutor dengan seksama, semoga apa yang kalian dapatkan hari ini menjadi ilmu yang bermanfaat. Setelah pelatihan 3 hari ini, 21 mesin jahit bisa kalian bawa pulang, bukan untuk dimiliki namun untuk digunakan sebaik mungkin agar menjadi berguna dan manfaat, namun jika dalam perjalanan dirasa sudah tidak sesuai dan tidak lagi membuahkan manfaat seyogyanya mesin itu diserahkan kepada orang lain membutuhkan agar manfaat mesin itu terus bergulir menjadi pahala yang baik, semoga pelatihan ini menjadi titik awal bagi kita semua untuk memulai hal positif dalam berbisnis online dan menjadi penata busana yang berguna bagi keluarga dan masyarakat, jelas Saptoto.

Baca Juga :  Sosialisasi RTD Bendungan Gongseng dan Pacal, Pj Bupati Bojonegoro Ajak Semua Pihak Aktif Menjaga

Pelatihan Marketing digital dan tata busana dilaksanakan selama 3 hari dengan menghadirkan praktisi yang sudah berpengalaman di dunia bisnis online dan tata busana.

Pelatihan Marketing digital atau bisnis online dan tata busana ini terselenggara berkat bantuan dana hibah dari Farida Hidayati selaku anggota DPR RI dapil 9 Bojonegoro -Tuban.

dpd ldii bojonegoro selenggarakan pelatihan marketing digital sambut era 40 pembekalan dan dibuka resmi oleh anggota dpr ri farida hidayati 2

Farida Hidayati bersama pengurus DPD LDII dan penyerahkan secara simbolis bantuan dana hibah untuk peserta Pelatihan.

Pembekalan peserta dan Pelatihan dibuka secara resmi oleh Farida Hidayati, dalam kesempatan itu juga politikus dari Partai kebangkitan Bangsa ini menyerahkan secara simbolis 21 Unit mesin jahit dan 2 unit laptop serta menyematkan tanda peserta.

Dalam pidato sambutannya Farida menyampaikan di era serba digital ini bisnis online memang sangat menjanjikan, banyak warga Net yang tertarik menjalani bisnis ini karena dengannya mampu meraup keuntungan ratusan jutaan rupiah, bisnis online terhitung mudah, murah dan fleksibel, tidak perlu toko, hanya bermodal HP atau Gadget kita sudah bisa berbisnis online, namun meski begitu bukan berarti tidak memiliki kelemahan, tidak terhitung penipuan berkedok bisnis online, jadi kita mesti berhati-hati dalam menyikapi ini.

Lebih lanjut Farida menyampaikan disetiap jaman pasti ada peluang dan ada tantangannya, kita mesti cerdas dalam menerapkan langkah dan strategi untuk menghadapinya.

Peserta nampak antusias mendengarkan arahan dari Anggota DPR RI Farida Hidayati dan ketua DPD LDII Saptoto Priyo Raharjo, semoga menjadi ilmu yang bermanfaat dan barokhah, jelas Fitria salah satu peserta pelatihan.

Bagikan :
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Artikel Lainnya

Olahraga

Bojonegoro.com – Dalam perjalananya mengarungi liga 3 PSSI Jatim,  Tim kesebelasan Sepak bola kebanggaan warga kota Bojonegoro Persibo kembali menjalani Pertandingan Uci coba melawan...

Olahraga

Bojonegoro.com – Perhelatan akbar Pekan Olah Raga Dan Seni (Porseni) tingkat Madrasah Aliyah Se-Provinsi Jawa Timur Tahun 2023 usai digelar. Ajang bergengsi yang diikuti...

Ekonomi

Bojonegoro.com – Selain menggelar kontes dan pameran ternak, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro melalui Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) juga membuka pameran olahan hasil peternakan...

Politik dan Pemerintahan

Bojonegoro.com – Sebagai upaya meningkatkan pelayanan publik, Pemkab Bojonegoro mengikuti gelar pameran dan simposium inovasi pelayanan publik Jawa Timur tahun 2023 di Jatim Park...

Copyright © 2020 Tim Digital Bojonegoro.com - Redaksi - Kontak

X