Connect with us

Hi, what are you looking for?

Bojonegoro.com
LBcagTfJkODIcwmS

Pendidikan

Gandeng Dua Kampus Ternama Pemkab Bojonegoro Siapkan Beasiswa RPL Desa 2023

Bojonegoro.com – Pemerintah Kabupaten Bojonegoro melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) akan kembali membuka program Beasiswa Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) Desa pada 2023 mendatang. Tidak hanya dijenjang S-1, tetapi program tersebut rencananya juga akan dibuka bagi jenjang S-2.

Sampai saat ini jumlah mahasiswa program RPL Desa Bojonegoro sebanyak 999 orang, yang terdiri atas 394 mahasiswa di UNY dan 605 mahasiswa di UNESA.

Kepala Bidang Pembangunan dan Kerjasama Desa/Kelurahan dan Teknologi Tepat Guna, DPMD Bojonegoro M. Imam Affan Tsaniya menyampaikan bahwa beasiswa RPL kali ini, rencananya akan dibuka dua jenjang di dua universitas. Yakni S-1 di Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta dan S-2 di Universitas Brawijaya Malang.

“Tahun depan, RPL masih melanjutkan program tahun ini. Juga ada pembukaan program selanjutnya di kampus yang berbeda, yaitu rencananya di UNS dan Universitas Brawijaya,” jelasnya saat ditemui di DPMD Kamis (17/11/2022).

Ia menambahkan, beasiswa RPL tahun 2023 mendatang masih dengan sasaran yang sama diperuntukkan bagi pegiat pembangunan desa diantaranya Kepala Desa, Perangkat Desa, dan Pendamping Desa. Namun juga ada penambahan 3 sasaran baru.

“Kedepan ada 3 sasaran baru yaitu Kader PKK Desa maupun Kelurahan, Kader Pembangunan dan Pemberdayaan, juga Ketua RT dan RW,” ungkapnya.

Affan mengimbau bagi calon peminat agar menyiapkan keperluan administrasi mulai dari sekarang. Persyaratan diantaranya portofolio kegiatan pembangunan desa yang harus memiliki bukti-bukti dokumen.

“Sementara untuk teknis seperti perkuliahan dan biaya akan segera dibahas dengan kampus terkait. Untuk itu para peminat agar menyiapkan keperluan administrasi seperti portofolio mulai dari sekarang,” pungkasnya

Bagikan :
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan

Baca Artikel Lainnya

Seni dan Budaya

Bojonegoro.com – Jagong Budaya bersama Budayawan Sujiwo Tedjo digelar oleh Pemkab Bojonegoro melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata di omah aspirasi jalan dr Sutomo 70...

Olahraga

Bojonegoro.com – Kekosongan nahkoda di tubuh Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kabupaten Bojonegoro dikarenakan 2 Ketua sebelumnya berhalangan tetap, mengharuskan organisasi ini menggelar...

Promo

Bojonegoro.com – Kami menyediakan hewan Kurban  dengan kualitas terbaik, bagi yang berniat dan berminat bisa cek langsung di Jl Kapten Ramli 298 Ledok Kulon...

Kuliner

Bojonegoro.com – Pecinta kuliner dengan cita rasa pedas wajib mencicipi  Tongseng Belut atau Belut Blukutuk Pak Edi di Desa Pesen Kecamatan Kanor.  Dengan nuansa...

Copyright © 2020 Tim Digital Bojonegoro.com - Redaksi - Kontak

X