Connect with us

Hi, what are you looking for?

Bojonegoro.com
e51742395eeedbda93a87aa4b95749438304101e0097b97fef24ae4084299dda.0

Kabar

Idul Adha 1444 H, Kapolres Bojonegoro Serahkan Hewan Kurban

Bojonegoro.com – Kapolres Bojonegoro AKBP Rogib Triyanto, SIK melaksanakan Sholat Idul Adha bersama anggota dan warga di Masjid Al Ikhlas Polres Bojonegoro,  bertindak sebagai Khotib yakni Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bojonegoro, H. Abdul Wahid, S.Ag., M.Pd.I., Kamis (29/06/2023).

Usai melaksanakan Sholat Idul Adha, Kapolres Bojonegoro memimpin kegiatan penyerahan dan penyembelihan hewan Qurban bertempat di halaman belakang Mapolres Bojonegoro.

Kegiatan tersebut diikuti oleh Wakapolres, Para Pejabat Utama (PJU) Polres Bojonegoro, Kapolsek jajaran, Perwira staf, anggota Polri, ASN Polres Bojonegoro dan masyarakat sekitar.

Kapolres Bojonegoro menyerahkan hewan Qurban kepada masing-masing perwakilan dari Pondok Pesantren(Ponpes), pengurus Masjid/Musholla, organisasi kemahasiswaan, instansi terkait dan sejumlah tokoh agama di wilayah Kabupaten Bojonegoro yang nantinya akan disembelih bersama masyarakat sekitar.

Data yang diperoleh awak media ini bahwa hewan Qurban yang terkumpul di Polres Bojonegoro sejumlah 18 ekor sapi dan 26 ekor kambing.

Sementara itu, Kapolres Bojonegoro, AKBP Rogib Triyanto mengatakan bahwa kegiatan Qurban ini bentuk keimanan, ketulusan dan keikhlasan dari personel Polres Bojonegoro. Sehingga ini juga diharapkan bisa menjadi bentuk pengabdian personel, untuk mewujudkan Polri yang Prediktif, Responsibilitas dan Transparansi Berkeadilan (Presisi).

“Alhamdulillah hari ini telah kita distribusikan hewan Qurban ke beberapa pondok pesantren, pengurus Masjid/Musholla, elemen masyarakat dan organisasi kemahasiswaan. Semoga apa yang kami lakukan ini bisa bermanfaat dan mendapatkan Ridho dari Allah SWT,” pungkas Kapolres kepada awak media ini di lokasi.

Bagikan :
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Artikel Lainnya

Wisata

Bojonegoro.com – Keinginan besar untuk mengenal Indonesia lebih dekat menguatkan tekad Syaiful A Rachman (SAR) melakukan perjalanan keliling Nusantara. Dengan menggunakan si Oyen, kendaraan...

Hukum

Bojonegoro.com – SURABAYA – Pelaksanaan Otonomi Desa setelah lahirnya UU Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa ternyata tidak sepenuhnya menguntungkan Desa. Di undang-undang tersebut...

Politik dan Pemerintahan

Bojonegoro.com – Kabupaten Bojonegoro resmi mulai dipimpin oleh Adriyanto, SE., MM., Ma., Ph.D, setelah dilantik sebagai Penjabat Bupati Bojonegoro, Minggu (24/9/2023). Pelantikan dan pengambilan...

Kabar

Bojonegoro.com – Masyarakat diminta untuk berhati-hati dengan nomor telepon ‘0852-8111-1235’ yang mengatasnamakan Penjabat Bupati Bojonegoro Adriyanto. Nomor telepon hoax tersebut juga memasang profil Pj....

X