Connect with us

Hi, what are you looking for?

Bojonegoro.com
IMG 20220821 WA0028

Kabar Desa

Pemdes Banjarsari Gelar Gerak Jalan Merdeka Dalam Rangka Memeriahkan HUT RI ke-77

Bojonegoro.com – Dalam rangka kemeriahan HUT kemerdekaan RI ke-77 Pemerintah Desa Banjarsari kecamatan Trucuk kabupaten Bojonegoro menyelenggarakan gerak jalan Merdeka di wilayah desa Banjarsari, Minggu, 21/8/2022.

Start dari Jalan Sentono tepatnya di depan Mushola As Shodiq, 55 peserta gerak jalan diberangkatkan oleh Kepala Desa Banjarsari, suasana kemeriahan perayaan sangat terasa dengan beraneka ragam kostum yang menarik dan unik dari peserta gerak jalan.

Gerak jalan memperebutkan piala Kades ini diikuti 37 RT di desa Banjarsari dengan total peserta adalah 55 regu.

Sebelum pemberangkatan semua peserta diwajibkan menyuguhkan Yel yel dan atraksi dan disambut riuh tepuk tangan penonton yang dari pagi telah menunggu dipinggir jalan menambah keseruan gelaran gerak jalan ini

Ketua pelaksana gerak jalan Sugeng Haryanto disela pemberangkatan peserta menyampaikan kami panitia HUT kemerdekaan RI ke 77 desa Banjarsari mengadakan serangkaian Kemeriahan diantaranya gerak jalan ini, semua peserta adalah warga Desa Banjarsari, jelasnya.

Sementara itu kepala Desa Banjarsari Fathul Huda, SP menyampaikan rasa bangga dan mengapresiasi warganya yang semangat dalam mengikuti kegiatan kemeriahan HUT Kemerdekaan RI tahun ini, setelah 2 tahun praktis tidak ada kegiatan karena pandemi, jadi wajar saja jika warga bersuka cita dengan perayaan tahun ini, ucapnya.

Lebih lanjut Huda menyampaikan bahwa hadiah bukan hal yang utama, namun memupuk jiwa cinta tanah air adalah tujuan utama dari terselanggaranya acar ini, semoga apa yang kami lakukan ini dapat menambah guyup rukun warga desa Banjarsari.

Masih menurut Huda, Rangakaian Kemeriahan HUT RI di desa Banjarsari menggelar aneka lomba diantaranya adalah :
1. lomba bulu tangkis
2. lomba volly putri
3. lomba hias tumpeng
4. lomba lingkungan
5. lomba gerak jalan, dan puncaknya kami akan menggelar Jalan santai, rencananya akan kami laksanakan pada tanggal 4 September 2022, dimana panitia akan  menyediakan hadiah utama berupa sepeda motor matic, ungkapnya.

Baca Juga :  Perluasan Waduk Rowoglandang Tingkatkan Potensi Wisata Desa 

Panitia gerak jalan mengambil rute yang harus dilalui peserta adalah sebagai berikut star dari jl Sentono berkeliling ke lingkungan desa dan finis di balai Desa Banjarsari. Di garis finish sambil menunggu pengumuman juara, panitia menyuguhkan Orkes musik tunggal dan suguhan makanan khas desa, suasana merdeka benar benar nampak di desa Banjarsari masyarakat menyambutnya dengan ikut berbaur dan bersenang senang bersama.

IMG 20220821 121720

Keunikan kostum peserta gerak jalan menambah keseruan Kemeriahan

Didik Afgrianto, salah satu warga mengapresisi rangkaian kegiatan di desa Banjarsari yang menurutnya mampu menyatukan warga.

” Semoga kemeriahan HUT kemerdekaan negara kita ini juga mampu membuat warga semakin kompak, rukun dan bersatu untuk pembangunan desa Banjarsari kedepannya lebih baik lagi, tandasnya

Bagikan :
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan

Baca Artikel Lainnya

Seni dan Budaya

Bojonegoro.com – Jagong Budaya bersama Budayawan Sujiwo Tedjo digelar oleh Pemkab Bojonegoro melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata di omah aspirasi jalan dr Sutomo 70...

Olahraga

Bojonegoro.com – Kekosongan nahkoda di tubuh Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kabupaten Bojonegoro dikarenakan 2 Ketua sebelumnya berhalangan tetap, mengharuskan organisasi ini menggelar...

Promo

Bojonegoro.com – Kami menyediakan hewan Kurban  dengan kualitas terbaik, bagi yang berniat dan berminat bisa cek langsung di Jl Kapten Ramli 298 Ledok Kulon...

Kuliner

Bojonegoro.com – Pecinta kuliner dengan cita rasa pedas wajib mencicipi  Tongseng Belut atau Belut Blukutuk Pak Edi di Desa Pesen Kecamatan Kanor.  Dengan nuansa...

Copyright © 2020 Tim Digital Bojonegoro.com - Redaksi - Kontak

X