Bojonegoro.com – Dewan Pengurus Cabang Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (DPC Iwapi) Kota Malang melakukan serangkaian kunjungan kerja dengan berkunjung ke pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) binaan DPC Iwapi Kabupaten Bojonegoro, Selasa, 15/11/2022.
Setiba di Bojonegoro rombongan DPC Iwapi Kota Malang langung menuju ke sekretariat DPC Iwapi sekaligus mengunjungi Rumah Mode Arva di jalan Basuki Rahmat, Gg SDN Sukorejo No 22Â Desa Sukorejo Kec/Kab Bojonegoro. Kedatangan rombongan dari Iwapi Kota Malang diterima langung oleh ketua DPC Iwapi Bojonegoro dan pengurus.
Ketua DPC Iwapi Kota Malang, Arien Suprastini menyampaikan kedatangannya bersama rombongan untuk melakukan kunjungan kerja, dimana kunker ini menjadi salah satu agenda kerja Iwapi Malang, adapun tujuan kunker ini selain untuk bersilaturahmi dengan pengurus IWAPI kabupaten Bojonegoro juga bertujuan untuk sharing berbagai hal terkait langkah-langkah strategis organisasi dalam pembinaan dan pengembangan Usaha Kecil Menengah (UKM) dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).
” Kami datang ke Bojonegoro untuk Ngangsu Kwaruh, belajar langsung dengan pengusaha dan pelaku UMKM, diharapkan ada banyak hal positif yang bisa kami bawa dan diterapkan di Malang, jelas Arien.
Sementara itu Sri Artiningsih ketua DPC Iwapi Bojonegoro menyambut baik kedatangan rekan pengurus Iwapi kota Malang dan berharap dengan pertemuan ini kedepannya ke dua belah pihak mampu menjadikan Organisasi pengusaha wanita ini lebih baik dan lebih bermanfaat bagi kemajuan Usaha Kecil Menengah dan perekonomian kabupaten Bojonegoro.
“Sesuai arahan dan program dari Ibu Bupati Anna Mu’awannah terkait ekonomi kreatif, dimana kami (Iwapi) dituntut untuk lebih memberdayakan pelaku usaha kecil dengan melakukan pembinaan”, jelas designer wanita yang akrab dipanggil Bu Arva ini.

Ketua DPC Iwapi Kota Malang menerima Cinderemata dari katua DPC Iwapi Bojonegoro
Selain berkunjung ke Butik Arva, agenda Pengurus DPC Iwapi Kota Malang juga akan mengunjungi rumah usaha kerajinan Kain Flanel milik salah satu pelaku usaha binaan Iwapi Bojonegoro dan dilanjutkan berkunjung ke Makodim 0813 Bojonegoro guna melakukan serangkaian pertemuan dengan Komandan Dandim terkait pembinaan UMKM.
