Connect with us

Hi, what are you looking for?

Bojonegoro.com
IMG 20230121 WA0054

Wisata

Thamrin Park Bukti Keberhasilan Pembangunan Berdampak Pada Peningkatan Ekonomi Warga

Bojonegoro.com  –  Pembangunan Eks Tanggul M.H. Thamrin kini menjadi icon baru Kabupaten Bojonegoro, Thamrin Park menjadi salah satu pusat keramaian yang saat ini banyak dikunjungi oleh Warga lokal maupun masyarakat luar kabupaten Bojonegoro yang tertarik dan pemasaran untuk melihat keindahan Thamrin Park.

Sebelumnya jalan M.H. Thamrin adalah sebuah jalan yang terletak ditepi kota yang sangat sepi dan gelap, kebijakan Pemkab Bojonegoro di bawah kepemimpinan Bupati Anna Mu’awannah dalam peningkatkan pembangunan infrastruktur merubah jalan yang dulunya sepi, gelap dan tidak tertata kini penataan kota dijalan Thamrin menjadi sangat artistik, indah, terang benderang hal ini menjadi bukti keseriusan pemerintah kabupaten Bojonegoro dalam pembangunan maju dan berkelanjutan.

Testimoni warga sekitar jalan Thamrin Park banyak yang memberi apresiasi atas perencanaan pembangunan yang berhasil membawa dampak pada peningkatan ekonomi warga, Heri (43)  warga Ledok wetan menyatakan rasa syukurnya atas pembangunan infrastruktur di sepanjang jalan MH Thamrin.

” Keberadaan Thamrin Park yang banyak dikunjungi warga penginsprasi saya berwirausaha dengan  berjualan makanan dan minuman, Alhamdulillah warung saya ramai dan mampu membuat dapur istri kembali mengepul” jelas Heri. Sabtu, 21/01/2023.

Sekelompok pemuda Tegal luwung dan sekitarnya juga mendapat berkah besar atas ramainya warga pengunjung mereka membuka jasa parkir membantu dan bekerja sama dengan petugas dari Dinas Perhubungan menjaga dan menata sepeda motor agar terata rapi dan aman.

” Terima kasih kami haturkan kepada ibu Bupati Anna Mu’awannah keberadaan Thamrin Park menjadikan wilayah kami sekarang lebih indah, ramai dan memberi imbas atas naiknya perekonomian warga” ucap Dadang mewakili teman – temannya.

Senada, Siti salah satu warga juga mengucapkan Terimakasih kepada Ibu Bupati yang telah menjadikan Jl. M.H Thamrin yang sepi menjadi Thamrin Park yang sangat ramai.

Baca Juga :  Kesenian Beksan Tayub dan IKM Meriahkan Bojonegoro Thamrin Park

” Kami warga sekitar kini bisa berjualan untuk menambah penghasilan, apalagi di jam malam seperti ini pengunjung sangat ramai dari berbagai desa dan bahkan ada yang dari luar kabupaten Bojonegoro” ujarnya

IMG 20230122 WA0002

Pengunjung berfoto bersama Bupati Bojonegoro Anna Mu’awanah

Sementara itu Ani Huswatun salah seorang pengunjung dari kecamatan  Ngasem juga memberikan apreiasi kepada kinerja Pemkab Bojonegoro dibawah kepempinnan bupati perempuan pertama Bojonegoro ini, Terima kasih bu Bupati yang telah membangunkan kami tempat yang nyaman dan asyik ini, Thamrin Park ini membuat kami bangga menjadi warga Bojonegoro dan bisa membanggakan indahnya kota kami kepada teman teman kami yang berada di luar Kota Bojonegoro, Semoga kedepannya Bojonegoro akan terus semakin maju” ungkap Ani.

Gaung keindahan Thamrin yang menyita perhatian masyarakat luas bukan isapan jempol belaka Ibu Choiron bersama keluarga jauh jauh datang dari Surabaya untuk melihat dan Thamrin Park.

” Saya dari Surabaya mas, bersama anak dan suami datang ke Bojonegoro khusus ingin melihat dan merasakan keseruan Thamrin Park, penasaran mas, liat video dan foto foto yang diunggah di sosial media, ungkap Ibu Choiron.

Bagikan :
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan

Baca Artikel Lainnya

Olahraga

Bojonegoro.com – Kekosongan nahkoda di tubuh Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kabupaten Bojonegoro dikarenakan 2 Ketua sebelumnya berhalangan tetap, mengharuskan organisasi ini menggelar...

Olahraga

Bojonegoro.com – Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kabupaten Bojonegoro langsung tancap gas tidak berselang lama usai kepengurusan yang baru dilantik digelar kejuaraan Catur Percasi...

Promo

Bojonegoro.com – Kami menyediakan hewan Kurban  dengan kualitas terbaik, bagi yang berniat dan berminat bisa cek langsung di Jl Kapten Ramli 298 Ledok Kulon...

Kabar

Bojonegoro.com – Pemerintah Kabupaten Bojonegoro melalui Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Penataan Ruang (DPUBMPR) akan menuntaskan pelebarkan jalan nasional hingga perbatasan Lamongan. Total...

X